Berita Daerah Ekonomi Sosial

Langkanya TPS Membuat Warga Bingung Mau Buang Sampah

beritalennus.co.id KotaTangerang – Sampah yang diproduksi masyarakat di kota Tangerang perharinya tentunya sangat banyak, sebagai resiko sebuah kota metropolitan, baik sampah industri atau sampah rumah tangga. kerap kita lihat gunungan sampah diberbagai wilayah, seperti pinggir jalan dekat pasar bengkok pinang, di median jalan pasar lembang ciledug.

Kawasan manis juga jalan Raden saleh karang tengah serta wilayah lainnya, di satu sisi masyarakat yang melalui wilayah tersebut merasa risih dan terganggu dengan pemandangan dan bau yang menyengat, tapi disisi lain sampah tersebut terkonsentrasi di satu tempat menunjukan ketaatan masyarakat membuang sampah tidak sembarangan.

Dengan ditutupnya Tempat Pembuangan Sementara di jalan Raden saleh karang tengah menjadikan pertanyaan kemana akhirnya sampah berton-ton yang setiap harinya ada di lokasi tersebut yang kemudian diambil setiap harinya oleh truk pengangkut sampah milik Dinas Lingkungan hidup kota Tangerang, sekarang dibuang kemana oleh masyarakat?

Hal tersebut dikeluhkan oleh bapak andri yang biasanya mengumpulkan sampah lalu disimpan dilokasi tersebut ” terus sekarang saya harus buang kemana sampahnya, kalau memang harus ditutup berikan dong solusinya, sementara kita perduli dengan tidak membuang sampah sembarangan tapi tidak ada tempat untuk menampungnya” lanjutnya dikatakan ” asal tau aja sampah yang diambil ke rumah-rumah itu jadwalnya seminggu sekali.

Kalau seperti itu rumah kita sampah semua, belum ada hewan liar yang mengganggu bisa menambah masalah baru”

Hendaknya Pemerintah kota Tangerang melalui Dinas Lingkungan Hidup dan wilayah yang terkait mencari solusi menyediakan TPS dan transportasi sampah sehingga budaya yang baik dilakukan masyarakat dengan tidak membuang sampah sembarangan tetap terjaga.

Untuk mengkofirmasi perihal tersebut kepada pihak Dinas Lingkungan Hidup melalui pesan Whatsapp, hingga berita ini dinaikan belum ada jawaban.
sementara konfirmasi dari pihak legislatif yaitu, Tasril jamal wakil ketua Komisi 4 DPRD Kota Tangerang, sangat merasakan juga persoalan sampah ini menjadi momok di tengah masyarakat Kota tangerang, insya allah kami komisi 4, akan memperjuangkan dan memprogram kan langkah terbaik untuk mengatasi permasalahan sampah ini, insa allah kita akan masukan biaya pembenahan masalah sampah.

(Red)

Related posts

Dua peristiwa berbeda pada hasil Asistensi Kasus Penganiayaan Anak di Jaksel

admin@lennus

KOTA TANGERANG SELATAN MULAI TERAPKAN PPKM LEVEL TIGA

admin@lennus

Mantan Kepalou Tiyuh Mercu Buana Melecehkan Awak Media/Lembaga .

admin@lennus

Leave a Comment

* By using this form you agree with the storage and handling of your data by this website.