beritalennus.co.id – Kota Tangerang Selatan – UPTD SDN Pondok Kranji 04 mengadakan kegiatan buka bersama (bukber) sekaligus memberikan santunan yatim dan dhuafa serta penutupan kegiatan pesantren kilat (sanlat) selama di bulan suci ramadhan, terlihat siswa-siswi sangat antusias dan bersemangat untuk melaksanakan kegiatan tersebut, acara dilangsungkan di aula UPTD SDN Pondok Kranji 04 Kota Tangerang Selatan, kamis (20/03/2025).
Ketika diwawancarai di ruang kerjanya Kepala UPTD SDN Pondok Kranji 04 Ayat Sri Hayati Muhsin kepada awak media menyampaikan, alhamdulillah hari ini sekolah kita mengadakan kegiatan buka bersama (bukber) sekaligus santunan yatim dan dhuafa serta penutupan kegiatan pesantren kilat (sanlat) selama bulan suci ramadhan.
” Insyaallah dengan diadakannya kegiatan ini dapat membantu siswa-siswi menjadi lebih disiplin, tanggung jawab, dan memiliki akhlak mulia. Dengan demikian, mereka dapat menjadi contoh bagi masyarakat sekitar dan dapat menjadi generasi yang beriman, bertakwa, dan berakhlak mulia,” ucap Ayat.

Hal senada juga dikatakan oleh ketua panitia acara Kautsar, UPTD SDN Pondok Kranji 04 kemarin sudah mengadakan pesantren kilat (sanlat) selama 3 hari, dan hari ini adalah puncaknya yaitu buka bersama (bukber) juga sekaligus santunan anak yatim piatu dan dhuafa.
” Sebanyak 85 anak yang nanti akan di santuni, sesuai buka bersama (bukber) memang agendanya kita santunan anak-anak yatim piatu dan dhuafa,” ujar Kautsar.

Ditambahkannya, dari aneka ragam kegiatan ramadhan ini tujuannya memang kita ingin menambah wawasan anak-anak tentang pengetahuan mereka (anak-anak) soal bulan suci ramadhan terutama dalam masalah puasa juga taraweh.
” Acara kegiatan ini di ikuti dari kelas 4,5,6 dengan jumlah 350 anak, dengan diadakannya kegiatan ini saya berharap untuk semuanya dari dewan guru, wali murid, anak-anak yang melaksanakan ibadah puasa, puasanya bisa lebih berkualitas, untuk secara umumnya tujuan dari ramadhan ini untuk mengantarkan orang-orang menjadi pribadi yang bertaqwa dan lebih baik dari sebelumnya,” pungkas ketua panitia acara.
( EDON )